Perolehan Medali PON Riau 2012

PON Riau 2012Perolehan medali sementara pada Pekan Olahraga Nasional (PON) XVIII/2012 di Riau dipimpin kontingen DKI Jakarta. Medali emas yang diraih atlet Ibukota sebanyak 21, disusul Jawa Barat di posisi kedua. Perolehan Medali PON Riau 2012
Pada cabang olahraga Wushu yang memasuki hari pertama perhelatan, Ahmad Hulaefi yang turun di nomor Taolu Changquan Putra, menyumbang sebuah medali emas. Sedangkan di bagian putri, Susyana meraih medali perak.
Dari cabang Atletik, atlet kawakan Dedeh Herawati yang berlaga di nomor Lari 100 Meter Gawang Putri, ternyata masih mampu mengukir prestasi dengan mencatatkan rekor baru dan tentu saja berhak atas medali emas.
Medali DKI Jakarta kembali bertambah setelah Rose Herlina menjadi yang terbaik di nomor Lontar Martil dan memperbaharui rekor PON yang pernah dibuatnya dengan lemparan sejauh 50,96 meter.
Pada nomor Lari 800 Meter Putri, Rini Budiarti keluar sebagai pemenang pertama.
Cabang Senam juga memiliki andil mengangkat derajat tim DKI. Endriadi yang diandalkan di nomor all round, mampu memastikan diri sebagai yang terbaik dan diganjar emas.
Medali PON Riau 2012
Sementara itu, Jawa Barat yang sempat memimpin perolehan medali, kini harus rela turun peringkat dengan raihan 20 emas, 17 perak dan 20 perunggu. Cabang yang banyak menyumnang medali adalah Renang.
Jawa Timur yang mengusung target mempertahankan titel juara umum, saat ini baru bisa menghuni posisi ketiga, dengan 17 medali emas, 20 perak serta 19 perunggu.
Para atlet tak hanya mengikuti�lomba olahraga �dengan adanya beragam event pertandingan olahraga, melainkan mengharumkan nama daerah asalnya. Hingga Rabu (12/9) pukul 21.30 WIB, Kontingen DKI Jakarta meraup 21 emas, 24 perak dan 14 perunggu. Berikut adalah daftar lengkapnya:
Perolehan Medali PON Riau 2012
1. DKI Jakarta 21 – 23 – 14
2. Jawa Barat 20 – 17 – 20
3. Jawa Timur 17 – 20 – 19
4. Riau 12 – 8 – 8
5. Jawa Tengah 10 – 8 – 13
6. Sulawesi Selatan 5 – 3 – 3
7. Kalimantan Timur 4 – 6 – 1
8. Banten 3 – 2 – 3
9. Papua 3 – 2 – 3
10. Lampung 3 – 1 – 3
11. Sumatera Selatan 2 – 3 – 6
12. Kalimantan Tengah 2 – 3 – 1
13. Nusa Tenggara Barat 2 – 2- 0
14. Sumatera Utara 1- 2 – 3
15. DI Yogyakarta 1 – 2 – 2
16. Sumatera Barat 1 – 2 – 2
17. Jambi 1 – 1 – 4
18. Kalimantan Selatan 1 – 1 – 1
19. Sulawesi Utara 1 – 0 – 1
20. Sulawesi Tengah 1 – 0 – 0
21. Kalimantan Barat 0 – 1 – 3
22. Aceh 0 – 1 – 0
23. Maluku 0 – 1 – 0
24. Nusa Tenggara Timur 0 – 1 – 0
25. Bali 0 – 0 – 6
26. Bengkulu 0 – 0 – 1
27. Bangka Belitung 0 – 0 – 1
28. Papua Barat 0 – 0 – 1
Update terbaru baca http://www.waloetz.com/2012/09/perolehan-medali-pon-riau-2012.html

0 komentar:

Posting Komentar